Satu kaki Arema Indonesia berada di semifinal Piala Indonesia usai melumat Persib Bandung 3-0 pada laga pertama 8 Besar Piala Indonesia di Stadion Kanjuruhan, Malang, Minggu 18 Juli 2010.
Tampil di depan puluhan ribu fans yang memadati Stadion Kanjuruhan, Arema tampil percaya sepanjang pertandingan. Bintang kemenangan Singo Edan pantas disematkan kepada kiper Kurnia Mega yang mampu dua kali menggagalkan penalti yang dieksekusi striker Persib Christian Gonzales.
Tiga gol tuan rumah baru tercipta di babak kedua melalui Rahmat Afandi menit ke-59, penalti kapten Pierre Njanka pada menit ke-69 dan gol pamungkas Dendy Santoso dua menit berselang.
Dengan kemenangan meyakinkan ini langkah Arema untuk menembus babak semifinal Piala Indonesia terbilang cukup ringan. Persib sendiri harus bekerja keras saat menjamu Arema di Bandung pekan depan, Kamis 22 Juli 2010.
Jalannya Pertandingan
Tampil tanpa kehadiran striker Noh Alam Shah membuat lini depan Arema terlihat tumput di babak pertama. Peluang emas didapat Arema melalui Roman Chmelo pada menit ke-32 ketika tendangannya masih membentur tiang gawang. Padahal posisi kiper Markus Haris Maulana sudah kalah posisi.
Menit ke-42, Persib mendapat peluang emas setelah mendapat hadiah tendangan penalti karena Pierre Njanka menekel Budi Sudarsono di kotak terlarang. Sayang, eksekusi yang dilakukan Christian Gonzales masih bisa ditepis kiper Arema Kurnia Mega.
Di awal babak kedua Persib mulai berani bermain terbuka. Dan tim Maung Bandung mendapat peluang mencetak gol melalui tendangan bebas Gonzales yang masih menyamping tipis di kanan gawang Kurnia Mega.
Arema akhirnya memecah kebuntuan pada menit ke-59 melalui gol indah yang dicetak Rahmat Afandi. Memanfaatkan umpan silang yang dilepaskan Zulkifli Syukur, Rahmat berhasil melepaskan tendangan voli ke tiang kiri tanpa bisa diantisipasi Markus.
Tuan rumah berhasil menggandakan keunggulan pada menit ke-69 melalui penalti yang dilesakkan Pierre Njanka. Penalti diberikan wasit Jimmy Napitupulu menyusul handball yang dilakukan Gilang Angga saat menahan tendangan Ahmad Bustomi.
Dua menit berselang Singo Edan semakin menggila dengan berhasil mencetak gol ketiga melalui pemain pengganti Dendy Santoso. Masuk di babak kedua menggantikan M Fakhrudin, Dendy berhasil menusuk pertahanan Persib dari sayap kanan dan melepaskan tendangan dari sudut sempit yang menggetarkan gawang Markus untuk kali ketiga.
Keberuntungan benar-benar menjauhi Persib pada pertandingan ini setelah penalti kedua Gonzales pada menit ke-74 kembali diblok Kurnia Mega. Penalti diberikan setelah Irfan Raditya melanggar Budi. Namun, eksekusi Gonzales bisa dihentikan Kurnia Mega dengan kaki.
Arema berhasil mempertahankan keunggulan 3-0 hingga wasit Jimmy Napitupulu meniup peluit tanda berakhirnya pertandingan.
Susunan Pemain:
Arema Indonesia (4-5-1): Kurnia Mega; Irfan Raditya, Pierre Njanka (Purwaka Yudi, 87'), Benny Wahyudi, Zulkifli Syukur; Juan Revi, Roman Chmelo, M Fakhrudin (Dendy Santoso, 56'), Ahmad Bustomi, M Ridhuan (Rony Firmansyah, 62); Rahmat Afandi.
Persib Bandung (3-5-2): Markus; Maman, Nova Arianto, Rene Martinez; Wildiansyah, Gilang Angga (Munadi, 81'), Atep, Hariono, Cucu Hidayat (Airlangga, 66'); Budi Sudarsono, Christian Gonzales.
sumber : http://bola.vivanews.com/news/read/165320-gilas-persib--arema-tatap-semifinal
0 comments:
Post a Comment